• SMP NEGERI 3 PENGASIH
  • Where Tomorrow's Leaders Come Together

Penilaian Akhir Tahun

Tahun Pelajaran 2023/2024 hampir berakhir. Hal ini ditandai dengan kegiatan Penilaian Akhir Tahun (PAT) yang dilaksanakan oleh seluruh satuan pendidikan di Kabupaten Kulon Progo, tidak terkecuali di SMP Negeri 3 Pengasih. Kegiatan ini berlangsung sejak Jumat, 31 Mei 2024 sampai Jumat, 7 Juni 2024 yang diikuti oleh seluruh siswa kelas VII dan kelas VIII. 

PAT bertujuan untuk mengevaluasi pemahaman siswa terhadap materi yang telah diberikan oleh guru selama satu semester. Untuk menghindari adanya tindakan atau aksi mencontek, dalam setiap ruang PAT, peserta PAT terdiri dari dua kelas yaitu kelas VII dan kelas VIII dengan jumlah peserta secara keseluruhan adalah 32 sesuai dengan standar jumlah siswa setiap rombongan belajar (rombel) untuk Sekolah Menengah Pertama (SMP). Mereka duduk secara berseling. Dalam satu meja, tempat duduk sebelah kiri diduduki oleh siswa kelas VII dan tempat duduk sebelah kanan diduduki oleh siswa kelas VIII. Kegiatan PAT ini diawasi oleh dua orang guru dalam setiap ruang. Sebelum kegiatan PAT selesai, setiap siswa melakukan piket setiap hari secara terjadwal agar kebersihan kelas tetap terjaga.

Pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun

 

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
PPDB 2024/2025

Pendaftaran PPDB SMP Negeri 3 Pengasih akan segera dibuka. Simak informasi berikut terkait PPDB 2024/2025. WAKTU PENDAFTARAN Jalur Afirmasi & Zona Radius 19 s.d 21 Juni 202

04/06/2024 09:24 - Oleh Administrator - Dilihat 847 kali
UPACARA HARI LAHIR PANCASILA

Sabtu, 1 Juni 2024 lalu, seluruh bangsa Indonesia memperingati Hari Lahir Pancasila yang  merupakan dasar Negara Indonesia. Berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 24 Tahun

02/06/2024 22:02 - Oleh Administrator - Dilihat 303 kali
Khataman Al-Quran Kab. Kulon Progo

Sebanyak 56 siswa SMP Negeri 3 Pengasih mengikuti Khataman Al-Quran yang diselenggarakan oleh Dinas Dikpora Kulon Progo pada Rabu, 29 Mei 2024. Prosesi Khataman diawali dengan tadarus b

29/05/2024 14:30 - Oleh Administrator - Dilihat 153 kali
Ujian Sekolah Tahun Pelajaran 2023/2024

Ujian Sekolah (USEK) merupakan bagian akhir pembelajaran di kelas VI untuk jenjang Sekolah Dasar, di kelas IX untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama, dan di kelas XII untuk jenjang Seko

21/05/2024 20:20 - Oleh Administrator - Dilihat 274 kali
Evaluasi Kepramukaan

Kegiatan pramuka merupakan ekstrakurikuler wajib yang dilaksanakan setiap hari Jumat secara bergantian antara kelas VII dan kelas VIII. Sebagai evaluasi terhadap kegiatan tersebut, SMP

20/05/2024 20:59 - Oleh Administrator - Dilihat 199 kali
Upacara HUT RI ke-78

Kamis, 17 Agustus 2023 SMP Negeri 3 Pengasih melaksanakan upacara bendera memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia. Upacara diikuti oleh seluruh guru, karyawan dan siswa SMP Negeri 3 Pe

17/08/2023 08:41 - Oleh Administrator - Dilihat 445 kali
Serah Terima Jabatan Kepala Sekolah

Selasa, 15 Agustus 2023 bertempat di SMP Negeri 3 Pengasih diadakan serah terima jabatan dan pisah sambut kepala SMP Negeri 3 Pengasih. Acara ini dihadiri oleh guru dan karyawan SMP Ne

16/08/2023 21:51 - Oleh Administrator - Dilihat 655 kali